Daerah  

Pemda Jayawijaya Apresiasi Kegiatan Korem 172 PWY

Foto Bersama Usai Kegiatan Komunikasi Sosial Dengan Aparat Pemerintah Korem 172 PWY

Wamena (KT) – Pemerintah Kabupaten Jayawijaya yang diwakili Sekda Kabupaten Jayawijaya, Yohanis Walilo, S.Sos.M.Si memberikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan Komunikasi Sosial Dengan Aparat Pemerintah Korem 172 PWY.

Kegiatan tersebut diprakarsai Komandan Korem (Dandrem) 172 Praja Wira Yakti (PWY), Kolonel Infanteri J. Binsar Parluhutan dan di laksankan di Hotel Grand Sartika Wamena, Kamis (27/6/2019).

Usai kegiatan itu, Sekda Yohanis Walilo mengungkapkan, kegiatan yang dilaksankan luarbiasa manfaatnya, sehingga kegiatan ini perlu diberi apresaisi.

Diakui, TNI dan Polri adalah mitra kerja dengan pemerintah daerah, karena untuk membangun daerah sangat diperlukan keamanan yang baik, sehingga peran TNI dan Polri sangat melekat dan penting terhadap proses pelaksanaan pembangunan di suatu daerah.

“Kalau kita mau membangun besar-besar juga tapi tidak ada dukungan keamanan juga tidak ada artinya,” ungkap Sekda Walilo.

Kegiatan ini sendiri, Jelas Sekda, Pemerintah Jayawijaya sangat merespon dan siap memberikan dukungan kerjasama dengan upaya melakukan kolaborasi dalam membangun Kabupaten Jayawijaya bersama-sama.(NP)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *