Daerah  

Ibadah Dan Bantuan Kasih TNI di Gereja JKI Abepura

Ibadah Dan Bantuan Kasih TNI di Gereja JKI Abepura

JAYAPURA (KT) – Sejumlah Anggota Pos Kotis melaksanakan ibadah di Gereja Jemaat Kristen Indonesia (JKI) Abepura, Minggu (3/11/2019). Kegiatan Ibadah tersebut dilanjutkan dengan komunikasi terkait kegiatan dalam rangka menyambut Hari Natal 2019 dengan bapak Pendeta Yusak S.Th,

Pada kesempatan tersebut, Pos Pitewi memberikan Sumbangan Kasih dari Danrem 133/NWB Kolonel Czi Arnold A P Ritiauw kepada jemaat GKI Sola Gracia Pitewi Distrik Arso Timur Kabupaten Keerom yang disampaikan langsung oleh Danpos Letda Inf Prabowo dan didampingi tujuh orang personel pos dan diterima bapak Pendeta Zadrak selaku Gembala Sidang.

“ amanah dari bapak Danrem dan harus kami sampaikan kepada jemaat-jemaat yang sangat membutuhkan harapannya bisa bermanfaat bagi pelayanan gereja, Tuhan telah menganugerahkan berkatnya dan mari kita juga mau berbagi,” kata Danpos Pitewi

Pendeta GKI Sola Gracia, Zadrak mengucapkan terima kasihnya kepada Bapak Danrem 133/NWB dan Satgas Yonif 713/Satya Tama yang mau berbagi berkat dengan kami jemaat di tempat ini kiranya berkat yang dari Tuhan senantiasa mengalir bagi bapak-bapak semua dan dapat melaksanakan tugas dengan baik sampai selesai. **

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *