Daerah  

Syukuran Hari Jadi ke 71 Polwan dan Hari Lalu Lintas Dalam Suasana Kebersamaan

Syukuran Hari Jadi ke 71 Polwan dan Hari Lalu Lintas Dalam Suasana Kebersamaan

Jayapura, (KT) – Syukuran Hari Jadi Ke 71 Polwan RI dan Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke 64 Tahun 2019 yang dihadiri oleh Kapolda Papua Irjen Pol Drs. Rudolf Albert Rodja digelar di ruang Aula Rasta Samara Polda Papua, Jalan Samratulangi Jayapura , Rabu 25 September.

Turut Hadir dalam kegiatan:
Irwasda Polda Papua Kombes Pol Drs. Mulyadi Kaharni, Pju Polda Papua, Ibu Asuh Polwan Ny. Watie A. Rodja, Wakil Ketua Bhayangkari Ny. Pinta Yakobus Marjuki, Beserta Pengurus, Pakor Polwan, Anggota Polwan Dan Anggota Lalu Lintas Polda Papua.

Sambutan Kapolri yang dibacakan oleh Kapolda Papua Irjen Pol Drs. Rudolf Albert Rodja, pada hari ini kita dapat hadir untuk mengikuti acara syukuran hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-64 Tahun 2019, dalam suasana yang penuh dengan kebanggaan dan kebersamaan.

Syukuran Hari Jadi ke 71 Polwan dan Hari Lalu Lintas Dalam Suasana Kebersamaan

Selaku kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia, “saya mengucapkan selamat Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-64, kepada seluruh personel lalu lintas Polri di mana pun saudara bertugas. Dalam momentum yang penuh dengan kebahagiaan ini, saya juga menyampaikan terima kasih dan memberikan penghargaan atas kinerja seluruh personel lalu lintas Polri dalam memberikan pengabdian terbaik kepada institusi, masyarakat, bangsa, dan negara”.

Peringatan hari Lalu Lintas Bhayangkara terkait erat dengan sejarah lahirnya fungsi lalu lintas pada Kepolisian negara Republik Indonesia. Berdasarkan keputusan kepala jawatan Kepolisian Negara, pada tanggal 22 september 1955 dibentuk seksi lalu lintas jalan pada tingkat pusat yang langsung berada di bawah kepala jawatan Kepolisian Negara. peristiwa tersebut menjadi latar belakang peringatan hari Lalu Lintas Bhayangkara.

Pada perkembangannya, lalu lintas memlllki fungsi penting dalam mendukung pembangunan nasional. Lalu lintas tidak hanya dipahami sebagai gerak pindah orang dan barang, namun juga sebagai urat nadi kehidupan, serta cermin budaya, modernitas, dan kemajuan suatu bangsa.

Dalam kaitan tersebut, personel jajaran lalu lintas menjadi salah satu etalase Polri di mata publik, mereka, berada pada garis terdepan yang langsung bersentuhan dengan seluruh lapisan masyarakat dalam berbagai bidang kehidupan. Oleh karena itu, performa dan kinerja personel lalu lintas memberi pengaruh penting dalam pembentukan kepercayaan publik terhadap Polri.

Kita patut bersyukur, dalam usia yang ke-64 tahun, jajaran Lalu Lintas Polri terus menunjukkan capaian kinerja yang baik. berkontribusi besar dalam mewujudkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, Dan Kelancaran Lalu Lintas, dalam berbagai agenda Internasional, Nasional, dan kegiatan masyarakat sepanjang tahun 2018 dan 2019. mulai dari Penyelenggaraan Asian Games, Asian Para Games, Imf-World Bank Annual Meeting, Pengamanan Natal Dan Tahun Baru, Serta Pengamanan Arus Mudik Dan Arus Balik Hari Raya Idul Fitri.

Apresiasi positif masyarakat terhadap ‘ jajaran lalu lintas polri juga terus , meningkat. hal tersebut terkait erat dengan peningkatan kualitas pelayanan publik melalui modernisasi berbasls teknologi informasi, seperti penyelenggaraan electronic registration and identification (eri), penindakan pelanggaran lalu lintas dengan sistem electronic traffic law enforcement (etle), pelayanan sim online, samsat online, dan berbagai inovasi pelayanan publik berbasis teknolog iinformasi.

Namun demikian, saya berharap berbagai capaian yang telah diraih tidak membuat jajaran lalu lintas polri cepat berpuas diri sebaliknya, justru menjadi pemacu semangat dan kinerja seluruh personel lalu lintas Polri, masih banyak tantangan tugas yang harus dihadapi, baik dalam aspek operasional maupun pembinaan. Oleh karena itu, saya menyambut baik tema peringatan hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-64 Tahun 2019, yaitu “Dengan Semangat Promoter, Korlantas Polrl Mengoptimalkan Pelayanan Lalu Untas Berbasis It Guna Mendukung Program Road Safety”.

Jadikan peringatan hari lalu llntas bhayangkara tahun 2019 sebagai momentum untuk terus meningkatkan kinerja laksanakan evaluasi terhadap berbagai permasalahan dan kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan tugas, susun strategi untuk mengatasl permasalahan tersebut, serta implementasikan secara konsisten dan berkelanjutan.

Untuk menghadapi tantangan tugas yang semakin kompleks, keberadaan sumber daya manusia yang berkualitas menjadi sebuah keharusan oleh karena itu, saya berpesan kepada seluruh personel lalu lintas polri untuk terus mengembangkan kapasitas tingkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam pelaksanaan tugas, serta optimalkan berbagai program pendidikan dan pelatihan yang tersedla, baik di dalam maupun di luar negeri.

Saya juga perintahkan kepada seluruh personel lalu lintas untuk menghindari berbagai tindakan yang dapat merusak kepercayaan masyarakat terhadap Polri mulai dari perilaku koruptif, arogansi kekuasaan, sampai dengan kekerasan eksesif. Berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, junjung tinggi profesionalisme, serta pegang teguh komitmen dan integritas dalam pelaksanaan tugas dengan demikian, kepercayaan masyarakat terhadap Polri akan dapat terpelihara dengan baik.

Saya mengucapkan terima kasih dan menyampaikan penghargaan yang tinggi, kepada seluruh mitra kerja dan pemangku kepentingan bidang lalu lintas, atas dukungan dan kerja sama dalam mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas. Usai membacakan sambutan Kapolri Kapolda Papua Menambahkan Syukuran Hari Jadi Ke 71 Polwan RI dan hari lalu Lintas Bhayangkara Ke 64 Tahun 2019 di Polda Papua kali ini dilaksanakan secara sederhana di karenakan situasional yang sedang terjadi di wilayah Papua. Saya berharap kita semua harus berempati melihat kejadian yang sedang menimpa saudara saudara kita.

Saran saya agar kegiatan hari ini dapat di salurkan berupa bantuan makanan kepada personil Brimob yang saat ini sedang bertugas. Saya juga mengingatkan kepada seluruh jajaran untuk tidak celometan di ht sehingga tidak menimbulkan sudut pandang berbeda (memprovokasi) bagi setiap pengguna dan dapat mematahkan semangat anggota yang sedang melaksanakan tugas pada saat itu.

Saya memgucapkan selamat ulang tahun kepada Polwan yang ke 71 dan Lalu Lintas Ke 64 semoga kedepannya Semakin Promoter. Usai pemberian sambutan di lanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Ibu Asuh Polwan dan doa bersama hingga penghujung acara di akhiri dengan acara foto bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *