Wamena (KT) – Bupati Kabupaten Tolikara, Usman G. Wanimbo, SE.M.Si mengakui, pelantikan DPRD Kabupaten Tolikara di sudah dijadwalkan akan dilaksankan pada tanggal 28 Februari 2020.
Diakui Bupati Usman, selama ini memang ada isu-isu yang menyesatkan dan segaja disebarkan oleh Oknum-Oknum tertentu dengan tujuan telah jelas terkait pelantikan DPRD Tolikara.
Namun saya perlu jelaskan bahwa masa jabatan DPRD Tolikara itu akan berakhir pada tanggal 28 Februari 2020, sehingga pelantikannya juga akan dilaksankan pada tanggal 28 Februari.
“Tetap akan dilantik pada tanggal 28 Februari, jadi masyarakat Tolikara bersabar,” kata Bupati Usman belum lama ini di Wamena.
Menurutnya, terkati pelantikan DPRD Tolikara, dirinya telah mengajukan rekomendasi kepada Bapak Guberur Provinsi Papua.
Direncanakan sebanyak 30 Anggota DPRD Periode 2019-2024 akan segera dilantik pada tanggal 28 Februari 2020.
Lokasi pelantikannya sendiri, Bupati mengakui tetap dilaksanakan di Kabupaten Tolikara.
Untuk situasi terkahir di Kabupaten Tolikara, Bupati Uman memastkan pelantikan DPRD Kabupaten Tolikara akan berjalan aman dan lanjar.(NP)