Wamena,( KT) Setelah pemerintah daerah kabupaten Jayawijaya tetapkan status(KLB). Banyak antusias warga membawa anak-anak, untuk berobat dan periksa.
Bupati Jayawijaya langsung tinjau lokasi pengobatan masal di Wamena.

Jhon Ricard Banua mengatakan, karena statusnya sudah KLB maka, pengobatan akan terus dilakukan di rumah sakit maupun puskesmas, setelah kita cek dokter, ada yang sudah sembuh.
” Antusias warga sudah cukup besar, setelah status jadi (KLB), pengobatan terus dilakukan di setiap rumah sakit, dan ada juga yang sudah sembuh” kata Jhon R. Banua setelah mengunjungi pengobatan masal di puskesmas Wesaput Jumat,(16/6/23).
Warga yang ikut imunisasi sangat banyak, hampir ribuan, karena dilakukan di lima tempat di kota wamena. Status KLB akan kita sampaikan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Jayawijaya.
“Pak sekda tadi kami utus kunjugan acara gereja ke distrik Wolo, disana akan sampaikan satus KLB, akan lakukan pengobatan dalam kegiatan gereja sekalipun,” jelasnya
Jadwal untuk pengobatan sudah dibuat, Sehingga akan dilakukan selama satu minggu kedepan, seterusnya akan dilakukan.
“Yang kena virus campak pada anak cukup bayak, jadi terus kita kawal melakukan pengobatan dan pencegahan,” katanya (AW)