Daerah  

Bupati Jayawijaya Terima Kunjungan Duta Gereja Sedunia

Bupati Jayawijaya Saat Berfoto Bersama Dengan Duta Gereja Dunia di Halaman Kantor Bupati Kabupaten Jayawijaya

Wamena Kawat Timur, – Bupati Kabupaten Jayawjaya, Jhon Ricahard Banua, SE.M.Si, Senin (18/2/2019) menerima kunjungan rombongan Dewan Gere- Gereja Se-Dunia di ruang rapat Bupati Kantor Bupati Kabupaten Jayawijaya.
Dalam Kunjungan tersebut, hadir juga Wakil Bupati Kabupaten Jayawijaya, Dandim 1702 Jayawijaya, Kapolres Jayawijaya, Ketua DPRD Jayawijaya dan pimpinan Denominasi Gereja yang ada di Kabupaten Jayawijaya.

Usai rangkaian kegiatan kunjungan itu, Bupati Banua menjelaskan, dalam pembicaraan yang dilakukan selama kurang lebih satu Jam, Dewan Gereja Sedunia lebih mempertanyatakan tentang situasi dan kemamanan di Wilayah Kabupaten Jayawijaya.

Bupati Jayawijaya Terima Kunjungan Duta Gereja Sedunia

Selain kemanan, Dewan Gereja juga mempertanyakan tentang bagaimana pelayanan kesehatan dan pendidikan serta peningkatan perekonomian masayarakat yang ada di Kabupaten Jayawjiaya.
Dijelaskan Bupati Banua, pihak pemerintah Jayawijaya telah menjawab semua pertanyaan yang dilontarkan oleh Dewan Gereja.

Menurut Bupati, Kunjungan yang dilakukan Dewan Gereja Se-Dunia ke Kabupaten Jayawijaya adalah kunjungan dengan nilai positif bagi masyarakat yang ada di Kabupaten Jayawijaya.

“Mereka tadi apresiasi tentang gereja kita pemerintah Jayawijaya dan kami menyampaikan visi misi yang kami jalankan sekarang,” kata Bupati Banua.

Terkait banyaknya pasukan di Jayawijaya, Pemerintah telah menjelaskan juga bahwa militer yang ada di Kabupaten Jayawijaya bukanlah pasukan baru yang didatangkan, melainkan aparat yang organik yang sudah lama berbaur dengan masyarakat yang ada di Kabupaten Jayawijaya.(NP)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *