Daerah  

Menteri Yohana Minta Anak-Anak Pengungsi Banjir Bandang Tetap Bersekolah

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, (P3A) RI, Yohana Yembise saat bermain dengan anak-anak pengungsi di Gor Toware.

Sentani Kawattimur-Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, (P3A) RI, Yohana Yembise minta kepada anak-anak pengungsi di Gor Toware, Kampung Kwadeware distrik Waibu, Kabupaten Jayapura agar tetap bersekolah walaupun saat ini mengalami bencana banjir bandang.

Hal itu dikatakannya ketika berdialog dengan anak-anak pengungsi di Gor Toware. ” Anak disini semua sekolah namun dijawab belum. Lantas Ibu Yohana minta agar Kepala dinas Pendidikan Kabupaten Jayapura, Alpius Toam, S. ST, M. MT namun saat ini pihaknya sedang memproses anak-anak disini untuk ditempatkan disekolah-sekolah terdekat diLokasi pengungsi, ” katanya,Minggu Sore tanggal 31 Maret 2019.

Menurut Alpius bahwa, dari 21 sekolah yang terdampak banjir bandang diminggu pertama memang belum bisa bersekolah tetapi memasuki minggu kedua anak-anak sudah bersekolah namun itu ditempatkan dibeberapa sekolah yang terdekat disekitar daerah itu. Semua anak-anak pengungsi sudah didata sehingga bisa dititipkan disekolah terdekat ,” ujarnya.

Disamping itu, pihaknya juga setiap hari melakukan kegiatan healing kepada anak-anak. Dan kami tetap melakukan pelayanan,” ujarnya.

Menteri juga minta agar anak-anak pengunsi yang masih bersekolah di SD, SMP harus diprioritaskan bersekolah terlebih mereka akan menghadapi ujian nasional sebentar lagi. Penanganan yang sudah dilakukan oleh dinas pendidikan itu berarti Negara sudah hadir bagi masyarakat yang terkena dampak bencana,” ucapnya. (tom)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *