JAYAPURA, Kawattimur – Tim Persipura Jayapura terus lakukan persiapan fisik bagi pemain. Dalam hal semua pemain baik senior dan junior punya peningkatan fisik yang terus meningkat dari latihan yang sudah dilakukan.
Pelatih Persipura Luciano Leandro mengatakan, kondisi peman setiap hari kita lihat ada peningkatan dari hari ke hari selama tim berlatih. “Setiap hari kita melihat grafik dari stamina pemain terus naik, kita perbaiki kondisi fisik juga dengan bola, pasing lebih cepat itu yang terus kita cari dalam setiap latihan,” ujar Luciano Leandro kepada wartawan usai latihan di Stadion Mandala, Jumat, 15 Februari 2019.
Luciano mengaku sebenarnya dalam pertandingan tim beberapa waktu lalu punya banyak peluang yang harusnya menjadi gol pada pertandingan menghadapi Gorontalo di Piala Indonesia tersebut tapi tidak menjadi gol. Itulah yang menjadi catatan kami untuk di mana ada kesalahan kita perbaiki dan itu yang menjadi perhatian.
“Jadi kita tidak usah terburu-buru tetapi apa yang kita salah kita perbaiki,” tuturnya. Disingung terkait kondisi dua pemain asing yang baru saja bergabung pelatih asal Brasil itu katakan memang saya lihat waktu mereka belum terlalu banyak dengan tim tapi saya lihat adaptasi mereka sangat cepat sekali dan bagus.
Apakah Persipura akan melakukan uji coba di Jayapura, Leandro bilang sudah meminta agar uji coba bisa di lakukan minggu depan, karena dalam minggu ini saya mau konsentrasi dengan tim kita. Untuk bisa melihat pemain kita dulu setelah itu baru kita lakukan uji coba.
“Minggu depan kita akan minta untuk kita uji coba dengan tim kita kalau ada tim yang bagus disini. Untuk rencana keluar juga kita masih menunggu manajemen,” urainya.
Soal pemain asing yang sedang di gadang-gadang dan sudah tersebar luar di masyarakat Luciano Leandro belum bisa memberikan keterangan yang pasti, tapi dirinya berharap ketika pemain tersebut sudah berada di Jayapura barulah dia bisa memberikan keterangan tersebut. (get)