Jayapura,-(KT) Gabungan TNI dan Polri menggelar layanan kesehatan gratis serta bakar bati bersama masyarakat Kanupaten Intan Jaya Rabu tanggal 18 Desember 2019 di Lapangan Bola Sugapa Kabupaten Intan Jaya Papua.
Hadir dalam kegiatan yakni Danrem 173 Brigjen TNI Drs. Bahman D., Kapolres Paniai AKBP A. Wakhid P.U, Dandim Intan Jaya Letkol Benni, Kapolsek Sugapa Ipda Kholis, Kepala BPBD Kab. Intan Jaya Yunus Mirib dan masyarakat sebanyak 400 orang dari Distrik Sugapa dan beberapa kampung yang dekat dengan Distrik Sugapa.
Kapolres Paniai dalam kesempatannya menyampaikan beberapa hari lalu masyarakat setempat sempat mendapatkan ganggguan keamanan dari kelompok kriminal bersenjata (KKB) yang beroperasi di wilayah tersebut sehingga membuat masyarakat merasa tidak aman dalam melakukan ibadah natal. Kehadiran aparat keamanan di Distrik Sugapa Kabupaten Intan Jaya untuk memberikan jaminan keamanan kepada masyarakat.

“Tanggung jawab kami untuk melindungi dan mengayomi setiap Warga Negara Indonesia yang merasa keamanannya diganggu oleh kelompok-kelompok tertentu yang tidak bertanggung jawab, apalagi memberikan gangguan keamanan di bulan suci natal ini,”ujarnya.
Semoga pelayanan kesehatan gratis dan bantuan sosial ini dapat membantu dan mengurangi beban masyarakat, jangan dilihat dari besar kecilnya bantuan namun ketulusan dalam memberi. Diharapkan kita bersama-sama dapat menjaga kamtibmas di wilayah Sugapa agar tetap aman dan kondusif sehingga perayaan natal dapat berlangsung dengan damai.
Kepala BPBD Kab. Intan Jaya dalam kesempatannya menyampaikan gangguan keamanan dari KKB kepada masyarakat Distrik Sugapa adalah suatu bencana yang sengaja mereka lakukan untuk mengganggu jalannya Ibadah Natal yang dilakukan oleh masyarakat setempat. Kami (pemerintah daerah) hadir Bersama aparat keamanan di sini untuk memberikan jaminan keamanan dan juga pertolongan kepada masyarakat yang diteror oleh KKB.
Pemerintah Kabupaten Intan Jaya telah merespon informasi yang diterima dari masyarakat bahwa, masyarakat di Disitrik Sugapa mendapat gangguan keamanan dari kelompok KKB untuk itu, kami hadir Bersama aparat keamanan dalam rangka memberikan bantuan kemanusiaan serta memberikan jaminan keamanan kepada masyarakat setempat untuk melaksanakan ibadah natal dengan baik dan aman.