JAYAPURA (KT) – DPD Golkar Provinsi Papua menginisiasi pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi partai Politik yang ada di Provinsi Papua.
Program vaksinasi tersebut, kata Plt Ketua DPD Golkar Papua, Ahmad Doli Kurnia Tandjung, sebagai bentuk komitmen Partai Golkar untuk bursama-sama masyarakat melewati krisis pandemi Covid-19, yang hingga saat ini masih dialami Indonesia bahkan seluruh dunia.
“Gerakan vaksinasi ini sudah dilakukan Partai Golkar di Jakarta, beberapa daerah ditingkat DPD Provinsi dan Alhamdulillah Golkar Papua menjadi parpol pertama yang menggelar Vaksinasi di Papua,” kata Ahmad Doli kepada wartawan, Sabtu (7/8/2021).
Lebih lanjut dikatakan, gerakan Vaksinasi Golkar ini juga sebagai
tindak lanjut dari program-program sebelumnya, seperti program bagi-bagi masker. Dan bahkan saat ini, kata Ahmad Doli, Golkar juga tengah menggalakkan program pembangunan Yellow Clinik di beberapa DPD tingkat Provinsi.
“Kita rencanakan di Papua juga akan dibangun Yellow Clinik, dengan harapan program seperti ini menjadi solusi untuk masalah kesehatan bagi masyarakat di Papua,” kata Pria yang juga Ketua Komisi II DPR-RI ini.
Ahmad Doli menyebut untuk program vaksinasi awal di Papua, Golkar menargetkan 300 dosis, dan akan berlanjut untuk vaksin kedua. Iapun berharap jika Golkar masih mendapatkan akses untuk Vaksinasi, maka Golkar akan menyasar kabupaten-kabupaten lainnya di Provinsi Papua.
Hingga berita ini diturunkan program vaksinasi di Kantor DPD Golkar Papua mendapat antusias dari masyarakat diwilayah Kota Jayapura dan sekitarnya. Antrian tertib masyarakat yang turut serta ikut dalam vaksinasi yang berlangsung di Kantor yang beralamat di Jalan Percetakan tersebut. (TA)