Empat Orang Diamankan Pasca Aksi Pembakaran Kantor Pemda Keerom

Empat Orang Diamankan Pasca Aksi Pembakaran Kantor Pemda Keerom

JAYAPURA – Empat orang diamankan Polisi Pasca aksi pengrusakan dan pembakaran kantor Pemerintah Daerah di Kabupaten Keerom, Kamis kemarin.

Kapolres Keerom AKBP Baktiar Joko Mujiono mengatakan, saat ini tim penyeledikan telah mengumpulkan bukti guna mengungkap pelaku dibalik aksi anarkis tersebut.

Empat Orang Diamankan Pasca Aksi Pembakaran Kantor Pemda Keerom

“Ada empat orang kami amankan dan sedang dimintai keterangan. Kemungkinan besar pelaku bisa bertambah,”ucap Kapolres, Jumat (2/10).

Terkait itu, Kapolres menyebutkan saat ini sekitar 400 personil gabungan disiagkan di Jalan trans irian Arso kota, Kabupaten Keerom, guna mengantisipasi aksi susulan dari warga.

Dijelaskannya, personil gabungan dari Polres Keerom dibantu satuan dari Polda Papua disiapkan untuk melakukan pengamanan.

“Kami terus memantau dan mengantisipasi untuk melakukan pengamaman supaya jangan sampai terulang lagi,”ujarnya.

Sebelumnya, ratusan warga yang tidak puas dengan hasil CPNS melakukan aksi demo dan membakar kantor Pemerintah di Kabupaten Keerom, Kamis (1/10) kemarin.

Mujiono mengakui, hingga pagi tadi warga masih melakukan pemalangan jalan sehingga pihaknya melakukan upaya dalam menertibkan menertibkan warga yang melakukan pemalangan.

“Tadi pagi warga yang kecewa masih melakukan pemalangan jalan, dan kami sudah membuka palang serta menertibkan warga,” jelasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *