Daerah  

Dinas Perkebunan Dan Peternakan Kabupaten Jayapura Targetkan Produksi Telur Sebanyak 60.000 Pada PON 2020

Kepala dinas perkebunan dan peternakan Kabupaten Jayapura, Sambodo Samiyana

Sentani,(KT)- Dinas perkebunan dan peternakan Kabupaten Jayapura menargetkan produksi telur pada pelaksanaan pekan olahraga nasional,(PON )XX mencapai 60.000 telur .Guna terwujud hal itu,maka dilaksanakanlah seminar Seminar peran layer farm dalam mendukung PON XX tahun 2020 dan swasembada telur tahun 2020 di Kabupaten Jayapura yang dilaksanakan di aula lantai dua Kantor Bupati Jayapura, senin (9/12/2019)kemarin.

Kepala dinas perkebunan dan peternakan Kabupaten Jayapura, Sambodo Samiyana kepada wartawan mengatakan, selain itu Pemerintah Kabupaten Jayapura juga akan melakukan swasembada telur ditahun 2022.

“Tercatat saat ini produksi telur berjumlah 16.000 namun tahun depan akan ada penambahan dari 30 kampung di sejumlah distrik di Kabupaten Jayapura. Jika berhasil maka setiap kampung akan menghasilkan 1.000 telur maka kita dapat tambahan sekitar 30.000 telur ,” katanya.

Untuk lebih mengoptimalkannya, Katanya,kita berharap pihak perbankan juga ikut membantu dalam arti, bila nanti sudah produksi maka pihak perbankan bisa masuk dan produksi bisa ditambah menjadi lebih banyak sehingga ketersediaan telur ditahun 2020 bisa mencapai 60.000 telur ,” katanya.

Saat ini, seluruh petani telur bakal kita himpun dan beri penyuluhan bagaimana zona-zonanya atau etika dalam melakukan standar terpenuhinya swasembada telur ditahun 2020. “Jika petani itu memenuhi standar maka akan diberikan sertifikat dalam kategori sanitasinya dan sebagainya dan ini sebagai cara bagaimana memelihara ayam secara baik sehingga ketika ayam sakit bisa teratasi dan menularkan kepada ayam yang lainnya ,” katanya.

Sementara itu, Sekretaris dinas peternakan kesehatan hewan Provinsi Papua, Matheus Koibur
Kepala dinas perkebunan dan peternakan Kabupaten Jayapura, Sambodo Samiyana mengungkapkan, mendukung dalam hal ini memudahkan dalam aturan regulasi dalam sisi pembinaan.

“ Pembinaan meliputi aspek budidaya, dan kesehatan hewan sebab kita teknis tentunya koordinasi dengan lintas antar Kabupaten sebagai eksekutor dilapangan,” ungkapnya.(TOM)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *