Kompetisi Tunda, Persipura Minta PSSI Bisa Keluarkan Surat Terkait Kontrak pemain

Kompetisi Tunda, Persipura Minta PSSI Bisa Keluarkan Surat Terkait Kontrak pemain

JAYAPURA (KT)- Klub Persipura Jayapura meminta PSSI dapat mengeluarkan surat persoalan kontrak pemain mengingat kompetisi liga 1 2020 ditunda tahun depan.

“Kami berharap PSSI dapat mengeluarkan surat terkait dengan persoalan kontrak, sebab kompetisi sudah pasti di tunda,” ujar Rocky kepada wartawan di, Jayapura, Selasa (10/11/2020).

Persipura saat ini tetap membayar hak para pemain meski kompetisi liga I 2020 sudah pasti ditunda tahun depan.

Manajemen klub membayar gaji sebesar 50 persen dari nilai kontrak. Hal itu sesuai surat keputusan PSSI bernomor SKEP/53/VI/2020 yang dikeluarkan 27 Juni 2020.

Kata Rocky, Manajemen klub telah menyurati ke pihak sponsor terkait penundan liga. Menurutnya, kelangsungan klub ada pada sponsor sehingga tidak mungkin mengambil keputusan tanpa ada dasar dari federasi sepak bola Indonesia.

“Untuk itu secepatnya, ketika sudah ada surat dari PSSI pasti manajemen akan ambil Keputusan, karena kita tidak mau semua yang kita lakukan tidak ada protek dari federasi,” katanya.

“Semua yang kita ikuti ini semua adalah agenda PSSI, sehingga tidak mungkin kita sebagai klub peserta akan membuat keputusan tanpa ada dasar hukum, karena kita berharap dengan adanya penundaan ini federasi sudah memikirkan apa yang menjadi sebuah konsekuensi dari sebuah penundaan,” jelas Rocky.

Dirinya menilai, hal ini tidak hanya berdampak pada jadwal pertandingan tetapi kepada klub yang didalamya ada Pelatih, asisten pelatih, official, pemain dan sponsor.

“Jadi sponsor ini penting, karena mereka merupakan urat nadi dari sebuah tim profesional. Untuk itu ketika federasi telah mengirimkan surat pasti kita akan membuat sebuah keputusan terkait batasan kontrak yang berakhir pada Desember nanti,” katanya.

Rocky mengakui, surat dari PT Liga terkait penundaan kompetisi sudah disampaikan, akan tetapi menajemen klub mau PSSI sebagai induk sepak bola yang punya kewenangan penuh membuat keputusan tersebut.

Sementara, status para punggawa Persipura Jayapura masih aktif sebagai pemain dan saat ini masih melakukan latihan secara virtual dengan tim pelatih.

“Status pemain masih aktif sampai sekarang melakukan latihan secara virtual dengan tim pelatih, semua berjalan normal,” kata Rocky. (al)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *