Bangun Jalan Padat Karya Bisa Gunakan Dana Kampung

Wakil Bupati Kabupaten Jayawijaya Saat Berjalan Kaki Bersama Rombongan Untuk Menghadiri Kegiatan Peresmian Gereja

Wamena (KT) – Wakil Bupati Kabupaten Jayawijaya, Marthin Yogobi, SH.M.Hum kembali mengingatkan kepada setiap kampung yang ada di Wilayah Kabupaten Jayawijaya untuk bisa menggunakan dana kampung membangun jalan padat karya.

“Memang hari ini kita dari jalan raya kami jalan kaki cukup jauh ke tempat acara sekitar 4 kilo kurang yah,” kata Wakil Bupati Jayawijaya.

Wakil Bupat berharap, dana kampung yang ada di Distrik Ibele bisa digunakan sebaik mungkin untuk membangun jalan padat karya atau jalan setapak.

Tujuan dari pembangunan jalan padat karya atau jalan setapak ini tentu sangat bermanfaat bagi masyarakat, terutama dalam menghubungkan antara kampung dan Distrik.

Selain itu, dapat mempermudah masyarakat untuk ke tempat-tempat ibadah yang jauh dari Distrik dan kampung.

Dalam kunjungan Wakil Bupati ke Gereja GKII Jemaat Herarlo Ibele, Wakil Bupati Jayawijaya harus menempuh dengan jalan kaki, dengan melewati medan yang menanjak dan juga turunan yang menukik.

Beberapa jembatan swadaya masyarakat sempat dilewati Wakil Bupati Jayawijaya bersama rombongan.
Saat pulang dari Kegiatan, Wakil Bupati Jayawijaya sempat terjatuh, karena anak tangga yang dipijak terlepas akibat kurang kuat saat dipasak dengan Paku.

Belum lagi, saat didalam perjalanan pulang, rombongan Wakil Bupati Jayawijaya diguyur hujan gerimis, ditambah jalan yang licin akibat hujan yang mengguyur selama perjalanan.(NP)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *