TNI Siap Berikan Dukungan Keamanan Pelaksanaan PSU Pilkada Yalimo

Nampak Personil TNI Saat Berbaris Di Halaman Kantor Otonom Wamena

Wamena (KT) – Personil TNI yang ada di Wilayah Teritorial Kodim 1702 Jayawijaya siap memberikan dukungan keamanan pada pelaksanaan tahapan dan pelaksanaan Pemulihan Suara Ulang (PSU_ Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Yalimo.

Dandim 1702 Jayawijaya, Letkol.Inf. Arif Budi Situmeang menjelaskan, dalah satu rapat bersama Forkopimda beberapa waktu lalu di Yalimo, ialah berbicara mengenai jaminan keamanan pada pelaksanaan PSU di Wilayah Kabupaten Yalimo.

Sehingga, dirinya telah memerintahkan personilnya yang ada di Wilayah Yalimo melalui Babinsa yang ada untuk melakukan sosialisasi dan memberikan pemahaman yang baik kepada masyarakat, terutama terkait menjaga situasi kamtibnas di Wilayah Kabupaten Yalimo.

Sementara itu, pada tanggal (4/11/2021), Dandim 1702 Jayawijaya, bersama Anggota TNI/Polri yang ada di Kabupaten Yalimo, juga Pemerintah Kabupaten Yalimo, telah membuka Pemalangan jalan utama yang terjadi selama 129 Hari sejak tanggal 29 Juni 2021 di pertigaan jalan masuk Kabupaten Yalimo, Kota Elelim.

Pembukaan pemalangan itu, dihadiri oleh Pemerintah Kabupaten Yalimo, Dandim 1702 Jayawijaya dan Kapolres Jayawijaya.(NP)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *