Pantau Harga Kebutuhan Pokok, Disperindag Mamteng Datangi Pasar Broges

Kabid Perdagangan Disperindag Antonela Fautgil,SH bersama tim saat berdialog dengan penjual sayur di Pasar Broges.

Kobakma, (KT) – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Mamberamo Tengah mendatangi Pasar Rakyat Broges Distrik Kobakma, Kamis (28/3/2024).

Kabid Perdagangan Disperindag Antonela Fautgil,SH bersama tim saat berdialog dengan penjual sayur di Pasar Broges.

Kedatangan tim Disperindag ke Pasar Rakyat Broges dipimipin langsung Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan Antonela Fautgil.

Tim Disperindag langsung melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah harga komunitas yang dijual para pedagang usaha kios maupun hasil kebun masyarakat.

Beberapa komoditas antara lain beras, minyak goreng, gula pasir, kedelai, jagung kering, kacang tanah, sayur, ketela pohon, ubi jalar, dan rica.
Kunjungan ke Pasar Rakyat Broges dilakukan Disperindah setiap hari, terutama hari pasar.

Kepala Bidang Perdagangan Antonela Fautgil mengatakan, pemantauan komoditas harga bahan kebutuhan pokok yang bertujuan menjaga kestabilan harga.

“Yang kami lakukan pantau pada bahan-bahan pokok yang dijual pedagang kios seperti minyak goreng,beras,gula pasir,dan hasil kebun dari masyarakat yakni ubi jalar, rica dan ketela pohon,” ujarnya.

Menurutnya, ini adalah tugas pokok dan juga merupakan program pemerintah pusat tentang pengendalian inflasi.

“Kami mengikuti petunjuk pusat, bagaimana mengendalikan inflasi terutama harga bahan pokok di Kabupaten Mamberamo Tengah,” ucapnya.

Untuk itu, katanya upaya yang dilakukan adalah melakukan pemantauan setiap harinya,khususnya hari di pasar, sebab saat itu masyarakat menjual hasil kebun mereka.

Setelah seluruh harga kebutuhan pokok didata akan langsung dilaporkan ke pusat setiap harinya.
“Hasil pantauan ini akan dibuatkan dalam bentuk laporan, yang langsung di krim ke pemerintah pusat,”imbuhnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *