Jayapura, (KT) – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Papua menegaskan komitmennya untuk memenangkan pasangan Matius Fakhiri – Aryoko Rumaropen (Mari-Yo) dalam Pilkada Papua 2024. Seluruh kader Golkar diminta tegak lurus dengan keputusan partai, meski ada pernyataan berbeda dari beberapa tokoh senior.
Pernyataan ini merespons dukungan yang diberikan oleh Constan Karma, Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Papua, terhadap pasangan Benhur Tomi Mano – Yeremias Bisay (BTM-Yes). Max Krey, Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD Partai Golkar Papua, menegaskan bahwa Constan Karma tidak mewakili sikap resmi partai dalam pernyataan tersebut.
“Kami sangat menyayangkan pernyataan Pak Constan Karma. Sebagai senior di Partai Golkar, beliau seharusnya memahami bahwa keputusan resmi partai adalah mendukung pasangan Matius Fakhiri dan Aryoko Rumaropen, sesuai dengan B1KWK yang dikeluarkan oleh DPP Partai Golkar,” ujar Max Krey di Jayapura, Senin (23/09/2024).
Max menambahkan bahwa Partai Golkar terbuka dan memilih pasangan Mari-Yo melalui proses yang sah. Ia meminta seluruh kader Golkar di Papua untuk tetap setia kepada keputusan partai dan tidak terpengaruh oleh informasi yang tidak valid. “Kami mengingatkan seluruh kader Golkar di Provinsi Papua untuk mematuhi keputusan partai dan tidak terjebak pada berita-berita yang menyesatkan,” tegas Max Krey yang juga menjabat sebagai Sekretaris Koalisi Partai Pendukung Mari-Yo.
Lebih lanjut, Max memperingatkan bahwa setiap kader yang menyimpang dari keputusan partai akan menghadapi konsekuensi serius dari DPP Golkar, terutama bagi mereka yang sudah terpilih sebagai calon atau anggota DPR Provinsi maupun DPR Kabupaten/Kota. “Jangan ada yang mengabaikan keputusan DPP. Jika ada yang melanggar, mereka akan berhadapan langsung dengan DPP Partai Golkar,” tegasnya.
Pasangan Matius Fakhiri – Aryoko Rumaropen mendapatkan dukungan dari 15 partai politik, termasuk Golkar, Nasdem, Demokrat, PKS, Gerindra, PKB, PAN, Hanura, PPP, PBB, Partai Buruh, Perindo, PSI, PGRI, dan Partai Gelora. Dukungan ini menjadikan Mari-Yo sebagai salah satu pasangan kuat dalam Pilkada Papua 2024.